Kepemimpinan

MENGEMBANGKAN KEPEMIMPINAN

Mengembangkan kepemipinan sangatlah penting demi sukses dan pertumbuhan organisasi. Berbagai alasan kenapa suatu organisasi perlu mengembangkan kepemimpinan dalam suatu organisasi antara lain pengambilan keputusan yang efektif, mendorong invoasi, membentuk budaya perusahaan yang berkinerja tinggi dan terus mendorong pertumbuhan bisnis dan karyawan.

Ada 7 level kepemimpinan, Manager yang: oleh anak buahnya

Tidak Disukai

Level yang paling rendah adalah Manager yang tidak disukai oleh anak buahnya dengan berbagai segi. Level ini, Manager kemungkinan tidak mempunyai integritas serta nilai-nilai yang baik.

Belum Dihormati

Di level ke 2 adalah Manager yang sudah disukai anak buah namun tidak dihormati karena kurang memberikan nilai tambah dan tidak memberikan arahan yang jelas. Pada level ini kemungkinan Manager kurang mempunyai kapabilatas dan atau kemauan untuk menjangkau para bawahannya

Belum Termotivasi

Yang ketiga ada Manager Leader, manager yang masih berfokus pada tugas, namun sudah memotivasi anak buahnya.. Manager jenis ini sudah masuk ke golongan Manager yang baik.

Disegani

Yang ke empat adalah Leader yang disegani oleh anak buahnya karena  membina hubungan yang baik dengan anak buah, mengarahkan, memotivasi dan mengembangkan anak buah dengan baik.

Dipercaya dan Didengar

Tipe Leader yang ke lima 5, adalah tipe leader yang sudah menggunakan HEARTnya dalam memimpin, menunjukkan empati, mendengarkan dan mampu mengarahkan anak buah.

Didukung

Level 6 adalah Leader yang tidak mudah stress dalam menghadapai berbagai tantangan. Level ini, Manager bisa menguasai diri.

Dijadikan Panutan

Tipe yang paling tinggi adalah Intuitive Leader. Tipe ini menjadi panutan dalam memimpin dengan Hati, sangat passionate dan inklusif memimpin dan membantu orang lain dari berbagai tipe dalam menghadapi berbagai tantangan era yang cepat berubah sehingga seluruh karyawan bisa HIGHLY ENGAGED dan mengkontribusikan potensi nya dengan maksimal demi kemajuan perusahaan

Sahabat D’Impact, organisasi perlu terus  mengembangkan pemimpin dalam organisasi sehingga mereka bisa menjadi INTUITIVE LEADERS yang membuat seluruh karyawan bukan hanya bekerja dengan segenap hati tetapi menjadi pribadi yang bisa membawa ENERGI yang POSITIF di kehidupan mereka. Mengutip quotes dari Napoleon Bonaparte yaitu :
“Seorang pemimpin adalah pemberi harapan bagi para pengikutnya.”
Memberi harapan adalah salah satu aspek pendukung program kepemimpinan dengan hati yaitu perilaku. Memberi harapan adalah suatu perilaku yang baik dari seorang leader. Majulah para leader!



Sumber : Bussiness Leader Discussion Forum Leader.Ppt