
Membangun leader masa depan itu sangatlah penting, itulah makanya menduduki posisi teratas pada survey
yang dishare oleh Sastry Nookala, Certified Leadership, Coach and Trainer pada acara diskusi forum bersama D’Impact, Jumat 12 Mei 2023.
Leader di masa depan harus mampu melewati tantangan-tantangan masa kini seperti adanya AI (Artificial Intelligence) dan juga pandemi Covid salah satunya.
Para leader di masa depan harus beradaptasi, melangkah maju, berinovasi pada diri mereka sendiri, terhadap tantangan-tantangan tersebut bukan hanya memerintahkan kebawah. Mereka harus meneruskan itu semua ke organisasi yang mereka pimpin.
Ada 5 skill-skill dari leader masa depan yang perlu dimiliki, disebut 5C :
1. Cross Cutting
Prinsip skill ini adalah keberagaman dalam networking leader. Dengan memiliki skill ini leader akan dibantu untuk bisa membangun perspektif, memperluas pengetahuan yang lebih lagi. Sehingga akan lebih bernilai sejalan dengan inovasi para pemimpin di masa depan tersebut.
2. Collaborative
Collaborative leadership mempengaruhi keuntungan dari keberagaman dan pemikiran yang berbeda-beda. Dalam skill ini, semua orang punya kekuatan untuk menyampaikan pendapat atau pesan dengan leluasa tanpa rasa takut. Leader tahu persis kapan waktu untuk menahan dan kapan waktu untuk memberi ruang untuk orang lain.
3. Coaching
Coaching skill disini adalah memberdayakan orang untuk mengoptimalkan diri mereka pada otonomi mereka. Misalnya agar mereka bisa membuat keputusan sendiri. Coaching bukan memberitahu orang untuk ini dan itu tapi coaching lebih ke memberikan pertanyaan kepada orang sebagai umpan agar orang tersebut mengutarakan pengetahuan, kemampuan dan kepercayaan diri yang orang itu punya.
4. Culture Shaping
Culture shaping dimana dorongan pada proses seseorang untuk melakukan sesuatu dengan cara yang lebih baik. Microsoft menjadikan pembelajaran menjadi pilar utama mereka, seperti melakukan kesalahan, dan belajar sepanjang jalan.
5. Connecting
Kepercayaan, perjanjian, empati ada didalam skill ini. Dinamika leadership antarpribadi yang menanyakan mengapa seseorang perlu bekerja pada Anda?. Leader di masa depan juga perlu menyelaraskan upaya sekitar para leader.
Sahabat D’Impact, 5C ini bukan hanya perlu Anda ketahui tapi juga harus Anda terapkan sebagai leader di masa depan. Mengutip kata-kata dari Lao Tzu : “Pemimpin adalah seseorang yang jarang diketahui orang banyak, dan ketika ada sebuah pekerjaan dan tujuan yang berhasil diselesaikan, dia akan menjawab: kami melakukannya bersama-sama.”. Quotes ini sejalan dan seirama dengan salah satu yang ada di 5C.
Sumber : https://www.london.edu/think/five-leadership-skills-for-the-future